Kamis, 24 Oktober 2013

GAMBARAN UMUM ILMU EKONOMI

GAMBARAN UMUM ILMU EKONOMI
A.          Pengertian Ilmu Akuntansi
Pengertian menurut beberapa ahli :
Menurut Professor P.A. Samuelson:
                        “Ilmu ekonomi adalah suatu studi mengenai individu-individu dan masyarakat membuat pilihan, dengan atau tanpa penggunaan uang, dengan menggunakan sumber-sumber daya yang terbatas tetapi dapat digunakan dalam berbagai cara untuk menghasilkan berbagai jenis barang dan jasa dan mendistribusikannya untuk kebutuhan konsumsi, sekarang dan dimasa mendatang, kepada berbagai individu dan golongan masyarakat.”
Menurut Alfred Marshall:
                        “Ilmu ekonomi merupakan studi tentang umat manusia dalam kehidupan sehari-hari.”  atau dengan rumusan yang lebih tajam adalah sebagai berikut: Ilmu ekonomi adalah suatu studi tentang pemanfaatan sumber daya yang langka untuk memenuhi kebutuhan manusia yang tak terbatas”.
Secara ringkas definisi ilmu ekonomi selalu dihubungkan kepada keadaan ketidak seimbangan diantaranya : (1) kemampuan faktor-faktor produksi untuk menghasilkan barang dan jasa, dan (2) keinginan masyarakat untuk mendapatkan barang dan jasa.
Dari pengertian – pengertian diatas dapat dilihat bahwa Kelangkaan merupakan pusat permasalahan ekonomi. Kelangkaan ini mengakibatkan terjadinya tidak seimbangan kebutuhan manusia dengan alat pemuas kebutuhan yang ada, sehingga manusia harus memilih kebutuhan mana yang harus diperioritaskan. Dengan demikianlah timbullah study tentang bagaimana hal tersebut diselesaikan oleh manusia yaitu ilmu ekonomi.

B.          Permasalahan Pokok  Ekonomi
Permasalahan pokok yang dipelajari oleh para ahli ekonomi dapat dikelompokkan kedalam empat kategori poko, yaitu:
1.       Apa yang diproduksi dan bagaimana
2.       Apa yang dikonsumsi dan oleh siapa
3.       Berapa besar tingkat pengangguran dan laju inflasi
4.        Apakah kapasitas produksi meningkat
C.          Jenis-Jenis Analisis Ekonomi
Analisis ekonomi dapat dibedakan menjadi 3 jenis, yaitu:
1.    Ekonomi Deskrptif, adalah analisis ekonomi yang menggambarkan keadaan yang sebenarnya wujud dalam perekonomian
2.    Teori Ekonomi, adalah pandanga-pandangan yang menggambarkan sifat-sifat hubungan yang wujud dalam kegiatan ekonomi dan ramalan tentang peristiwa yang terjadi apabila suatu keadaan yang mempengaruhi mengalami perubahan.
3.    Ekonomi Terapan, atau ilmu ekonomi kebijakan adalah cabang ilmu ekonomi yang menelaah tentang kebijakan yang perlu dilaksanakan untuk mengatasi masalah-masalah ekonomi.
D.          Pernyataan Positif Dan Pernyataan Normatif
Pernyataan Positif : pernyataan yang mengandung arti apakah yang wujud, atau telah wujud, atau akan wujud, atau menyangkut apa yang sedang, telah aau akan terjadi .
Contoh :   Kalau produksi beras turun maka harganya akan naik
Kalau beras dijual  ke kota maka harganya lebih mahal daripada akan dijual didesa .
Pernyataan normatif: suatu pandangan subjektif atau suatu value judgment, pernyataan itu bukan mengemukakan pendapat mengenai keadaan yang akan wujud tetapi menyatakan tentang apa yang sebaiknya harus wujud. Atau dengan kata lain pernyataan normatif  membuat  atau didasarkan pada pertimbangan tentang apa yang baik dan apa yan buruk.
Contoh : “Peningkatan kesejahteraan masyarakat harus dilakukan dengan mempercepat pertambahan pendapatan nasional”
 “Peningkatan kesejahteraan masyarakat harus dilakukan dengan berusaha agar pertambahan pendapatan dinikmati secara merata oleh     seluruh lapisan masyarakat”
E.          Perbedaan Ekonomi Mikro Dan Ekonomi Makro
Mikroekonomi: suatu studi tentang hal-hal yang terinci yang ada pada setiap pasar dan hubungan antara pasar-pasar itu.
Contoh:  Penetapan harga, jumlah dalam masing-masing pasar, hubungan antar  pasar-pasar, misalnya :
·      Berapa banyak tenaga kerja yang berada di industri makanan cepat hiding dan mengapa sekarang ini tumbuh dengan cepat, penetapan jumlah wortel, kalkulator saku, mobil, dan ayam goreng.
·      Bagaimana harga barang-barang tersebut (mengapa harga naik sementara yang lainnya turun)
Makroekonomi adalah suatu studi yang memusatkan pembahasan pada perilaku agregat yang lebih luas. Ilmu ini mengamati hal-hal seperti jumlah orang yang bekerja dan menganggur, tingkat harga rata-rata dan bagaimana perubahannya sepanjang waktu, output nasional, dan konsumsi agregat.
F.           Berbagai Alternatif Sistem Ekonomi
Sistem Ekonomi adalah metode tersendiri untuk memberikan jawaban bagi pertanyaan ekonomi dasar. Sistem ini mencakup:
·         Produsen dari segala jenis: produsen milik pemerintah dan swasta, maupun produsen dalam dan luar negeri
·         Konsumen dari segala jenis: muda dan tua,  kaya  dan miskin, bekerja dan menganggur.
·         Undang-undang, seperti yang berhubungan dengan hak property, peraturan, pajak, subsidi, dan semua yang lain yang digunakan pemerintah untuk mempengaruhi apa yang diproduksi, bagaimana memproduksinya, dan siapa yang mendapatkannya
·         Kebiasaan dari segala jenis yang dapat dipikirkan, dan keseluruhan jajaran adat istiadat dan nilai kontemporer.
G.              Jenis-jenis Sistem Ekonomi:
1.      Sistem Tradisional, adalah sistem dimana perilaku didasarkan terutama pada tradisi, adat, dan kebiasaan.
2.      Sistem Terpimpin, perilaku ekonomi ditentukan oleh semacam otoritas sentral
3.      Sistem Pasar, Keputusan tentang alokasi sumber daya dibuat tanpa arahan dari pusat. Keputusan tersebut merupakan hasil dari keputusan bebas yang dibuat oleh produsen dan konsumen perorangan.Dalam sistem ini keputusan yang berhubungan dengan isu ekonomi dasar didesentralisasikan, tetapi tetap saja terkoordinasi.
4.      Sistem Campuran, sistem ini menggabungkan unsure-unsur  signifikan dari ketiga system: tradisional, terpimpin, dan pasar dalam menentukan perilaku ekonomi.



DAFTAR PUSTAKA

Tidak ada komentar:

Posting Komentar